Klub raksasa liga Italia, Inter Milan sukses menaklukkan AC Milan dalam laga derby della Madonnina, Minggu (21/10/2018) atau Senin dini hari WIB, untuk mengepak kemenangan ke-7 secara beruntun di semua ajang kompetisi musim ini. Inter Milan menang 1-0 kontra AC Milan berkat gol telat dari Mauro Icardi pada menit-menit terakhir (90+2') laga pekan ke-9 Serie A Italia di Giuseppe Meazza.
Itu menjadi kemenangan ke-7 yang ditorehkan Intermilan secara berturut turut, termasuk partai di Liga Champions. Torehan itu menjadi rekor streak terbaik Inter Milan sejak Januari 2017 atau tepatnya 21 bulan lalu. Rangkaian 7 kemenangan armada Luciano Spalletti musim ini diawali oleh duel versus Tottenham Hotspur di Liga Champions pada 17 September 2018 dengan skor 2-1.
Kemudian, Inter Milan tidak berhenti menundukan Sampdoria (1-0), Fiorentina (2-1), Cagliari (2-0), PSV Eindhoven (2-1), SPAL (2-1), dan kini AC Milan (1-0). 2 musim lalu, Inter Milan dibawah asuhan Stefano Pioli malah membentangkan rekor menjadi 9 kemenangan beruntun antara 8 Desember 2016-29 Januari 2017. Detailnya ialah atas Sparta Prague (2-1), Genoa (2-0), Sassuolo (1-0), Lazio (3-0), Udinese (2-1), Chievo (3-1), Bologna (3-2), Palermo (1-0), dan Pescara (3-0).
Namun, awak Inter Milan yakin pencapaian cemerlang saat ini tak ada artinya jika tidak dipertahankan sampai akhir musim. Baca Selengkapnya...